Share semua informasi seputar make money dari google

1.000 Visitor Berapa Dollar Kita Dapat ?


1.000 Visitor Berapa Dollar Kita Dapat ? - Berapa banyakkah uang yang kita dapat dari adsense dengan 1.000 pengunjung ke blog dalam sehari ?. 98% tujuan utama kita para blogger pasti untuk mendapatkan uang dan memang sudah banyak orang yang berhasil juga kaya dari aktifitas blogging. Bagi yang baru terjun ke dunia blogging pasti memiliki rasa keraguan, penasaran dan juga bingung, berapa banyakkah uang yang didapat dari google adsense dengan 1.000 pengunjung perhari.

Untuk menghasilkan uang dari blog tentunya kita harus memasang iklan pada blog. Dari sekian banyak jaringan periklanan yang paling populer dan dipakai banyak orang adalah google adsense. Sebelum ke topik berapa banyak uang yang bisa dihasilkan dari 1.000 pengunjung. Dalam adsense itu ada yang namanya CPC, CTR dan CPM dan yang paling banyak menghasilkan uang ialah CPC.

1.000 Visitor Berapa Dollar Kita Dapat

CPC dipengaruhi oleh negara pengunjung, bahasa artikel dan jenis iklan yang ditempatkan pada blog.

Berikut Ini Beberapa topik yang CPCnya tinggi :
  1. Pendidikan.
  2. Perawatan kesehatan.
  3. Asuransi.
  4. Tips mendapatkan uang online.
  5. Desain web
  6. Bisnis.
  7. Memasak.
  8. Fashion.
  9. Blogging.

Jika ada, pengunjung datang dari negara-negara Asia, seperti India, Nepal, Pakistan, maka CPC akan relatif rendah, jika ada, pengunjung datang dari Inggris, AS biaya per klik akan lebih tinggi dibandingkan dengan negara-negara asia . Itu sepenuhnya tergantung pada perekonomian negara.

Jadi saya akan share pengalaman saya bukan hasil riset. Dari beberapa blog yang saya kelola ada salah satu blog yang artikelnya kurang dari 30 tapi pengunjung rata-ratanya setiap hari kurang lebih 1.000 dan bisa mendapatkan kurang lebih $3 per hari, paling rendah $0.98.

Dari blog saya yang lain yang rutin di update artikel sekarang kurang lebih 300an artikel dengan pengunjung 10.000 perhari hanya bisa menghasilkan paling banyak $2 perhari dan paling sedikit $1 perhari.

Semua blog yang saya kelola semua berbahasa Indonesia dan alhamdulillah bisa tiap hari terima gajih dari google walaupun sedikit asal di syukuri Insya Allah berkah. Dan saya akan tetap terus menulis karena saya yakin semakin banyak artikel yang saya buat akan semakin banyak pula penghasilan yang didapat dari google adsense.

Kesimpulan : Kalau mengelola blog yang berniche CPC tinggi maka penghasilan adsense juga akan besar walaupun blog bahasa indonesia. Apalagi kalau mampu membuat blog berbahasa inggris saya yakin penghasilan akan semakin besar.

Jadi buat teman-teman yang sekarang ini masih berjuang belum pecah telor $100. Tetap semangat dan pesan saya cuma 1 "terus menulis".

Itulah penjelasan mengenai 1.000 Visitor Berapa Dollar Kita Dapat ?. Semoga bermanfaat.


Related : 1.000 Visitor Berapa Dollar Kita Dapat ?

0 Komentar untuk "1.000 Visitor Berapa Dollar Kita Dapat ?"